Created (c) by Princexells Seyka (Princelling Saki)

alay

Teman-teman pembaca blog ini sering melihat bahwa gambar yang di perlihatkan berupa gambar hasil dari mengcopy dari layar monitor, dan ada diantaranya yang masih belum mengetahui bagaimana cara mengcopy gambar pada layar monitor, misal gambar hasil copian seperti gambar di samping.

Untuk mengcopy gambar yang ada di layar monitor anda sangatlah mudah
, akan tetapi anda memerlukan software pengolah gambar agar gambar hasil dari pengcopian bisa di atur tinggi dan lebarnya agar bisa pas dengan halaman post anda. Jenis software pengolah gambar sangatlah banyak, namun agar menemui keseragaman konik mencontohkan dengan memakai software photoshop. Begini nih caranya :

1. Buka software photoshop nya.
2. Klik menu file kemudian klik new, untuk membuat halaman baru.
3. Buka halaman yang ingin anda copy, misal buka halaman blog Ilmu Konik Saputra ini.
4. Apabila halaman yang akan di copy sudah terlihat di layar monitor, tekan tombol Ctrl berbarengan dengan tombol Print Screen ( Ctrl + Print Screen ) pada keyboard anda.
5. Buka kembali halaman photoshop nya.
6. Tekan tombol Ctrl berbarengan dengan tombol V ( Ctrl + V ) pada keybord anda. Sekarang gambar yang ada di monitor anda sudah ada di photoshop namun ukurannya masih sangat besar (seukuran layar monitor anda).
7. Masih pada halaman photoshop. Untuk mengatur besarnya gambar tadi, silahkan klik menu Image yang ada di bagian paling atas. Setelah keluar opsi, silahkan pilih Image Size… silahkan tentukan besarnya gambar yang ingin di tampilkan di blog anda.
8. Untuk menyimpan gambar tadi, klik menu File >> Save for Web… >> save.
9. Selesai, tinggal di upload saja ke blogger atau yang lainnya.

Sebenarnya tidak harus pada software editor gambar, pada microsoftword pun bisa. Tetapi jika ingin mudah save picture as gunakan Microsoft Power Point.

Caranya adalah sebagai berikut :

1. Buka Microsoft Power Point
2. Ikuti langkah no 2 dan 3 diatas
3. Paste di Halaman Microsoft Power Pointnya
4. Klik kanan gambarnya, pilih save picture as
5. Kemudian muncul kotak dialog save as, lalu ketikan nama gambar yang anda inginkan, lalu klik save
6. Selesai

Pada intinya untuk mengcopy gambar dari layar monitor adalah Ctrl + Print Screen, dan untuk mempaste nya cukup dengan Ctrl + V.

Selamat Mencoba dan Semoga bermanfaat!

Artikel Terkait Lainnya :

LAIN - LAIN
DAFTAR ISI BLOG


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright JASA PEMBUATAN WEBSITE 2010 -2011 | Design by Andra Ghotic's Center | Published by Andra Templates | Powered by .